Penilaian Lomba 17 Agustusan Antar RT Dinilai Tidak Fair, Kok Bisa….!!!

oleh -3841 Dilihat

otobalancing.net – Kangbro sekalian…baru kali ini unek2 di luar dunia otomotif saya tulis disini, karena saya yakin para pembaca otobalancing juga banyak yang terlibat di lingkup RT/RW, saya sendiri memang sudah lama juga tidak terlibat penuh di ke RT-an dan baru di 2023 ini saya masuk ke dalam kepengurusan RT dan Panitia 17 Agustus 2023

Jujur saya akui, jika di luar RT tentu para pembaca sudah tahu rekam jejak saya di dunia organisasi, namun untuk di RT ini saya masih NOL, dan masih perlu banyak belajar karena saya rasa berbeda jauh dengan organisasi yang saya jalani selama ini, meskipun sama2 organisasi namun system dan reward and punismentnya gak bisa diterapkan di RT, tau sendiri kan kalo di terapkan ya bisa2 ribut sak tonggo dewe…hahaha

Di judul saya sudah memberikan petunjuk alasan saya menulis ini, ya…tentu karena ada ketidakberesan dalam penilaian di acara 17 an kemarin, jujur ini miris…karena setelah melihat nilai yang tertera…dan melihat tetangga kami RT bunga menang juara 1 lomba hias kampung…saya rasa kok ini ada yang gak beres ya, secara nilai yang di berikan memang sudah di setting untuk menang

Saya juga mendapatkan info, di lomba POLO PENDEM, RT bunga ini terindikasi curang dimana peserta yang harusnya ibu2 PKK namun malah dihadiri oleh laki2 di team RT bunga (maaf ini yang mewakili bencong pun tetap gak boleh), sejak kapan PKK itu ada anggota laki-lakinya….dan anehnya perwakilan RT bunga PROTES keras kepada (RT saya) karena menjadi juara 1, seakan warga RT bunga ini gak terima karena mereka tidak juara 1 di lomba tersebut.

APA MUNGKIN INI YANG MENYEBABKAN AKHIRNYA RT BUNGA DIKASIH JUARA 1 HIAS KAMPUNG, LOMBA RT DAN TASYAKURAN YA

Kalo memang seperti itu, ya saya rasa pihak yang memenangkan (maaf saya katakan) GAK TEGES, jelas2 melanggar aturan kok masih dibela, dan lucunya RT bunga pun yang bener2 salah kok ngotot protes, lucu juga sih ini…kayak gak pernah tahu hirarki organisasi itu kayak gimana

Protes keras langsung diberikan oleh ketua panitia RT saya, protes ini dikarenakan ada ungsur yang gak beres, gak adil dan terkesan pemenangnya dibuat-buat, diberikan bahkan bisa jadi ada tekanan POLITIK didalamnya…!!!

Last….
RT/RW adalah struktur pemerintahan terkecil dalam sebuah negara, jujur miris sekali jika saya melihat berbagai organisasi diluar sana yang bagus2, systemnya luar biasa dan anggota bijak dan dewasa, pas balik ke RT/RW kesannya kayak ketemu anak2 kecil pada ribut sana sini (RT bunga) apalagi melihat ketidak beresan yang terjadi di saat penilaian

Mungkin inilah yang menyebabkan banyak anggota dan pembaca  saya yang akhirnya males terlibat di ranah RT/RW dan memilih mencari organisasi yang lebih sehat di luar, semacam komunitas motor, mobil, pecinta alam dll, jadi jangan salahkan kalo generasi muda ini yang tahu permasalahan di kampungnya trus akhirnya males, bukan karena gak mau terlibat, namun saat ekspresi dimatikan, maka saat itulah gairah dan semangat akan pudar karena berbagai macam intrik

Saya menulis seperti ini bukan untuk pembenaran saya secara pribadi, namun saya hanya orang awam yang melihat keruwetan yang terjadi, harapan saya hanya satu saja…kalo diluar sana ada banyak organisasi yang bagus2 systemnya, seharusnya skup pemerintahan terkecil sebuah negara yaitu RT/RW ini menjadi contoh agar generasi muda2 menjadikan organisasi RT dan RW ini bekal untuk menjadi dewasa di organisasi diluar kampung

Bukan malah jadi ruwet dan akhirnya anak mudanya keluar cari organisasi yang lebih baik, cuman ada juga warga yang bilang ke saya gini….“Ikuto mas, nanti pengurusan surat menyurat jadi lancar loh”…saya cuman berkata dalam hati, saya sebenarnya mau ikut sejak dulu, namun POLITIKNYA RT RW ini jauh lebih kejam dibandingkan POLITIKNYA organisasi di luar sana

Dan setelah sekian lama kurang lebih 17 tahun ikut organisasi luar sampai akhirnya pensiun, saya akhirnya terjun juga di pengurusan RT di kampung saya, dan saya mencoba memberikan segala pengalaman yang ada untuk kemajuan kampung saya tercinta, karena disinilah IBU DAN AYAH saya hidup dan disinilah saya yang kalian kenal ini lahir dan tumbuh.

Kejadian ini menjadikan pembelajaran yang sangat berharga untuk RT saya, sehingga di tahun mendatang akan ada pembenahan dari kejadian di tahun ini….dan terakhir saya ingin katakan…WAHAI RT BUNGA, GELAR ANDA ADALAH GELAR JUARA PEMBERIAN, JADI JANGAN BANGGA KALO SUDAH JUARA 1, SAYA BANGGA KEPADA RT SAYA YANG MURINI DAPAT JUARA TANPA KECURANGAN APALAGI MELANGGAR PERATURAN, DAN SEBALIKNYA RT BUNGA YANG SERING PROTES SEAKAN WARGANYA KUMPULAN EMAK2 REMPONG YANG HAUS AKAN KEMENANGAN

Tentang Penulis : otobalancing

Gambar Gravatar
Otobalancing merupakan portal berita otomotif yang berdomisili di Jawa Timur, merupakan bagian dari keluarga besar Jatimotoblog

Responses (4)

  1. Wah kok tumben tulisannya tentang RT cak, biasanya kalo sampeyan sudah nulis gini artinya sudah sangat kecewa, reviewer sudah pasti punya penilaian sendiri…semangat cak

  2. Kayake dimana2 koyok gitu cak, wes lah, sampeyan jalure nek otomotif timbang ngeseli fikiran mending gak usah melok2 politike kampung, ruwet, menang eker karo tonggo, kalah yo eker….mending sampeyan fokus ke dunia luare sampeyan…masih banyak yang butuh bimbingan sampeyan

  3. Lo kak Priyo kenapa ini, barusan aja dapat notif di email kalo ada update artikel tapi kok bahasnya RT ya…kayaknya sudah parah ya kak, semangat ya kak

  4. Cak Priyo gak salah ngombe obat ta, kok sekarang ngurusin RT ???
    Sampeyan orang lama di organisasi, ket 2008 aku sudah jadi anak buahnya sampeyan lo cak, cuman aku yakin sampeyan gak akan bisa apa2 kalo sudah di tingkat RT atau RW, alasannya simple…DUNIA POLITIK LEBIH RUWET DARIPADA DUNIA KOMUNITAS

    Saranku…tinggalkan, kalo diprotes kasi duit ae cak, buat kalo ada urusan surat menyurat ke RW

Silahkan Komentar Disini :

No More Posts Available.

No more pages to load.