Super Alex Rins, Start Posisi Buncit Namun Finish ke 4 MotoGP Portugal

oleh -518 Dilihat

otobalancing.net – Alex RIns sangat luar biasa di seri MotoGP Portugal tadi malam, dimana Rins yang sejatinya start dari posisi paling buncit dan berakhir di posisi ke-4, Duo Suzuki Ecstar Joan Mir dan Alex Rins memulai balapan MotoGP Portugal 2022 di Sirkuit Algarve, Portugal, Minggu (24/4/2022) malam WIB dengan baik.

Joan Mir, yang memenempati posisi start kedua, melesat ke urutan pertama sebelum memasuki Tikungan 1. Juara dunia 2020 itu mengambil alih posisi Johann Zarco (Pramac Racing Ducati) yang semula menjadi pole sitter. Saat Joan Mir naik ke urutan pertama, Johann Zarco malah melorot ke posisi kelima.

Di sisi lain, Alex Rins yang memulai balapan dari urutan ke-23, tampil memukau dengan melibas beberapa pebalap di depannya. Alex Rins naik 17 posisi sekaligus. Sekarang, pebalap berkebangsaan Spanyol itu menempati urutan keenam

Saat ini, balapan MotoGP Portugal sudah memasuki lap kesembilan. Ada perubahan di posisi tiga besar. Fabio Quartararo (Monster Energy Yahama) menyalip Mir untuk mengambil alih pimpinan lomba, sementara Zarco finish ke 2

Artikel Terkait :

Tentang Penulis : otobalancing

Gambar Gravatar
Otobalancing merupakan portal berita otomotif yang berdomisili di Jawa Timur, merupakan bagian dari keluarga besar Jatimotoblog

Silahkan Komentar Disini :

No More Posts Available.

No more pages to load.