otobalancing.net – Kangbro semuanya, kemarin saya bersama dengan beberapa rekan jurnalis berkumpul di dealer Daihatsu di kawasan Waru Sidoarjo untuk menjalani sesi test drive All New Xenia 2022, menempuh kurang lebih 100 km dengan finish di sebuah hotel di kawasan Batu Malang
All New Xenia 2022 sudah diperkenalkan pertama kali di Surabaya beberapa waktu yang lalu, dimana anda bisa membaca ulasannya di link artikel dibawah ini :
Daihatsu All New Xenia 2021, Resmi Hadir Di Jawa Timur
Akhirnya kemarin, kamis 16 Desember 2021, saya diberikan kesempatan untuk menjajal All New Xenia 2022 dengan mesin berkapasitas 1300cc, di artikel ini saya secara khusus akan membagi pengalaman tentang rasa berkendaranya, sensasi tarikan mesinnya serta bagaimana akomodasi kabinnya saat diajak berkendara
Saya akan membahas sedikit tentang eksterior mobil ini, dimana di bagian depannya terlihat agresif dan sporty, lampu depan sudah LED dan ada garis merah di grill yang membikin kesan gahar, namun meski lebih panjang dan lebar dibandingkan generasi sebelumnya, atapnya justru lebih rendah yang pastinya berpengaruh ke pengendaliannya
Wheel basenya semakin panjang 100 milimeter dimana pengendalian dan kenyamanannya bertambah mantap, dan yang pasti akomodasi di kabin bisa terasa lebih baik
Perubahan terbesar dari mobil ini adalah di system penggeraknya, dimana saat ini sudah berubah dari penggerak belakang menjadi penggerak depan, sementara pilihan mesinnya ada dua yaitu 1500cc dan 1300cc, kebetulan saya memakai yang 1300cc
Meski memiliki basis yang sama dengan generasi sebelumnya, namun ada penambahan tenaga menjadi 106 PS dan torsi 138 Nm, tenaga tersebut disalurkan ke roda depan dengan 2 pilihan percepatan yaitu Manual dan otomatis CVT, perpindahan ini dilakukan untuk mendapatkan akselerasi dan komsumsi BBM yang lebih baik dari sebelumnya karena penyalurannya tidak lagi tersalurkan ke roda belakang
Selama perjalanan sejauh kurang lebih hampir 100 km yang didominasi trek lurus, membuat penumpang di dalanya tetap nyaman, karena All New Xenia yang dijuluki “Mobil Sejuta Umat” ini memiliki kabin dan bagasi yang luas, serta panel instrumen yang didesain untuk memberikan keleluasaan jarak pandang dalam berkendara, serta dilengkapi dengan head unit bertipe Floating yang modern
Selama perjalanan dengan medan jalan aspal yang lurus namun berliku serta naik turun, mobil Low MPV berkapasitas 7 penumpang ini memiliki peerforma bertenaga, responsif, akselerasi halus, serta irit BBM yang lebih baik dibanding generasi sebelumnya
Tak hanya itu, dengan adanya baris kursi fleksible yang bisa disesuaikan menjadi sofa mode, semakin memaksimalkan posisi istirahat penumpang ketika dalam perjalanan jauh. Dalam hal fitur keselamatan, all new Xenia juga dibekali dengan teknologi ABS (Anti Lock Brake Sistem) dan EBD ( Electronic Brakeforce Distribution), HSA ( Hill Start Assist), VSC (Vehicle Stability Control), ESS (Emergency Stop Signal) dan Dual Airbag yang membuat penggunanya semakin aman dan nyaman saat berkendara.
All new Xenia juga didukung dengan fitur Rear Parking Camera & 360 Degrees Around View Monitor, sehingga memudahkan visibilitas pengendara saat bermanufer mundur, serta handal dikendaraai diberbagai kondisi jalan dengan Ground Clearance setinggi 205 mm , serta radius putar sejaub 4,9 meter yang aman dan dimudahkan ketika melintasi jalanan berlubang, dan melakukan manuver putar-balik kendaraan.
“Melalui kesempatan test drive ini, Daihatsu All New Xenia telah terbukti nyaman, dan mamilik performa yang handal. Daihatsu berharap, All New Xenia dapat diterima oleh para keluarga di Indonesia khusunya Jawa Timur, sesuai tagline-nya, Xenia Sahabat Keluarga, dan menjadi suksetor sebagai kendaraan Low MPV pilihan utama yang berkontribusi positif bagi pasar otomotif di Indonesia,” ujar Tunjung Pramusinto, Regional Head Jawa Timur-Bali PT. Astra International Daihatsu Sales Operation.