otobalancing.net – Bertempat di Saigon Delight Restaurant, Ciputra World, Jl. Mayjen Sungkono, Surabaya, Jawa Timur, Senin (10 Agustus 2020) kemarin membuka sejarah baru bagi dunia Dragbike di Indonesia, Dmillers Racing Team melakukan momen spesial dengan penandatanganan MoU kerjasama dengan Sultan Herex Indonesia yang nilainya tidak main-main yaitu Rp. 1 milyar (Rp. 1.000.000.000) untuk 1 kompetisi.

Kerjasama ini merupakan pembuktian yang pernah diungkap Gunawan, CEO Dmillers Group yang memanage Dmillers Racing Team from Surabaya, kalau direview ke perjalanan Sultan Herex Qbot, nilai kontrak fantastis ini sebanding dengan konsistensi dan perjuangan Qbot, dalam menggairahkan karapan motor-bike 600 cc up sampai dengan 1000 cc up, sejak 6 tahun silam, oleh karena itu dengan MoU kerjasama ini Sultan Herex Qbot secara resmi telah menjadi keluarga besar Dmillers Racing Team.
Sultan Herex Qbot juga menjadi Brand Ambasador Dmillers Racing Team, sekaligus, merangkap bintang iklan dan konsultan option part DRT yang sebentar lagi diluncurkan oleh Dmillers Group.
“Sekali lagi, kebijakan nilai kontrak ini juga sebagai pembuktian, bahwa Management Dmillers Racing Team, serius pada progress pembentukan Dmillers Racing Team, yang diklaim sebagai Mega Team Karapan di tahun 2020 ini, ”urai Roy Manager Dmillers Racing Team, Surabaya.
“Semoga saja kedepanya nanti, selain untuk prestasi di kompetisi, sentral research and development option part DRT, juga akan ada program, “Dmillers Tour Go To School, ”lontar Gunawan.
Di aktivitas “Dmillers Tour Go To School”, kita akan kenalkan squad Dmillers Racing Team, Surabaya ke remaja milenial di beberapa SMA maupun SMK di Surabaya. “Sebagai sarana interaksi langsung ke remaja, soal apa itu karapan liar dan resmi, timpal Roy.
Pelaku karapan resmi yaitu rider-rider Dmillers Racng Team, Surabaya, akan menjelaskan panjang lebar, hingga mengupasnya. Bagaimana dan apa sebab akibat karapan liar ? Agar segera meninggalkan karapan liar.
“Point ini saya proyeksikan untuk merubah pola pikir remaja belakangan ini yang memprihatinkan dan segera beralih ke event presstasi, yaitu karapan resmi, ”tegas Gunawan.
Hal ini sekaligus sebagai implementasi proses perjuangan dan kehidupan saya saat remaja, hingga berada di titik sukses seperti ini, yang sempat jadi pelakunya.
Management Dmillers Group berupaya ingin mengentaskan remaja agar bisa mengulang dan merefresh mengawali kehidupan dengan mindset yang transparan, sehat dan berperilaku normatif.
“Sekaligus sebagai bentuk sosialisasi dan campaign, bahwa Dmillers Racing Team, Surabaya anti balap liar, ”wejang Gunawan.
Point ini sekaligus menjadi salah satu klausul utama, bagi seluruh awak crew Dmillers Racing Team, Surabaya.
“Kalau sampai dengar berita atau kedapatan turun karapan liar, sepakat kita berhentikan, ”tegas Gunawan.
Untuk formasi motor-bike dan kelas yang akan diikuti, Sultan Herex Qbot resmi berlaga di kelas motor-bike 600 cc up sampai dengan 1000 cc up.
Selain itu juga ada nama Rendy dan Irul Tole, turun di kelas 250 cc up. Selain itu, ada tambahan kelas lain yang akan diikuti, sesuai dengan fenomena kelas motor-bike yang dinilai paling booming, seperti sport 2 tak 155 rangka standard.