otobalancing.net – Pagi-pagi di hari minggu tetangga depan rumah yang mempunyai motor matik gambot mendatangi saya curhat sekaligus menanyakan perihal ketidaknyamanannya dengan motor matiknya setelah di pakai mudik kemarin, langsung aja saya coba matiknya dan memang iya, ada rasa yang agak seperti jeda dan berat dan jika ini dibiarkan atau bahkan rider gak tahu kalo ini merupakan gejala kampas ganda yang sudah mulai trouble bisa merusak part lain di bagian CVT.
Yang bisa terjadi kalo dibiarkan :
- Mangkok kopling otomatis beradu dengan logam akibatnya pasti akan menipis dan selip
- Kampas kopling ganda akan rusak dan per kampas akan lepas karena lubangnya pecah
- Kalo hal diatas terjadi maka motor kampas terus mengesek mangkuk kopling dan pasti roda terus berputar terus berjalan padahal tidak sedang pelintir gas.
Penyebab yang pasti adalah kondisi dimana kebiasaan menahan gas ketika tekena macet di jalanan yang menanjak, gas motor matik akan menyebabkan tapak kampas ganda tidak menggigit dengan sempurna dan saat menahan gas, tapak kampas ganda hanya bagian sebelah saja yang bersentuhan dengan mangkoknya.
Umumnya, yang akan termakan terlebih dahulu adalah tapak kampas ganda bagian depan. Jika sudah termakan sebelah, kampas ganda menjadi tidak akan mampu bekerja dengan maksimal. Hasilnya, motor matik akan terasa kurang nyaman ketika berakselerasi.
Jangan dilewatkan :
- Pasang Parking Brake Lock Di All New PCX 150, Murah dan Gampang
- Modifikasi Brake Lock Di Suzuki NEX II Pakai Part Address, Gak sampai 100rb
“Maka itu, jika terjebak macet di tanjakan, jangan menahan motor matik dengan membuka gas. Tahanlah motor memakai rem atau gunakan fitur parking lock jika ada”