Ganti Oli Mobil Dengan Produk Terbaru MOTUL

oleh -464 Dilihat

kangbro…tertarik membaca rilis resmi dari motul lewat email news room otobalancing, MOTUL memperkenalkan produk barunya khusus untuk roda 4, selama ini MOTUL dikenal sebagai oli kondang berkualitas dunia yang telah teruji diberbagai perlombaan balap dunia baik di roda 2 dan roda 4 meski sejatinya lebih banyak dikenal di kalangan roda 4.

“Secara global  penjualan produk Motul di dunia di dominasi oleh roda empat, hamper  60% (enam puluh persen) penjualan Motul datang dari segmen tersebut. Memang agak berbeda dengan  pasar di Indonesia, dimana dominasi produk sepeda motor lebih merajalela. Oleh karena itu, saat ini kami coba untuk memperkenalkan  kembali produk-produk  Motul  untuk roda empat ke pasar Indonesia” jelas Carlo Savoca, GM Motul Indonesia.

Kelebihan yang dimiliki MOTUL yang membuatnya lebih unggul dari merek lain adalah kemampuan loss  power  technology  yang  dimiliki, dimana teknologi ini membuat performa  mobil  akan terasa  jauh lebih baik dari sebelumnya.

“Fungsi pelumas sendiri yang kita tahu adalah sebagai proteksi akan gesekan, mengurangi suara mesin, pelindung  panas, sebagai pembersih dan pencegah  korosi. Namun  khusus produk Motul sendiri, ada fungsi lain yaitu  sebagai perapat antara piston dan liner”  tambah Carlo.

MOTUL 300 V

Banyak digunakan di ajang balap dunia menjadikan MOTUL 300V menjadi oli yang sangat direkomendasikan oleh MOTUL untuk penggunaan di mobil anda, ada beberapa produk yang saat ini telah dipasarkan antara lain :

MOTUL H-TECH 100 PLUS

Produk ini sangat rekomended untuk anda yang mempunyai mesin diesel meski untuk mesin bensin pun gak ada masalah dan mampu digunakan di segala medan.

MULTI POWER PLUS

MULTI GRADE PLUS

Motul mengklaim jika oli ini mampu untuk mengurangi tingkat emisi yang ditimbulkan oleh mobil anda karena berbahan dasar mineral dan sudah memiliki standart API SN/CF.

PELATIHAN SALES DAN MEKANIK

Tak hanya sekedar menjual produk oli, MOTUL juga turut memberikan pengetahuan kepada para mekanik dan salesnya untuk dapat lebih mengenal produk, hal ini penting karena salesman merupakan ujung tombak dalam pemasaran sehingga sudah menjadi sebuah keharusan saat memasarkan untuk bisa lebih memahami produk dengan lebih mendalam.

Sedangkan mekanik juga dibekali ilmu oli MOTUL sehingga dapat langsung berinteraksi dengan konsumen sehingga konsumen lebih dapat memahami dan mengetahui manfaat dan keunggulan oli MOTUL dibanding produk lain.

Galeri Produk :

Tentang Penulis : otobalancing

Gambar Gravatar
Otobalancing merupakan portal berita otomotif yang berdomisili di Jawa Timur, merupakan bagian dari keluarga besar Jatimotoblog

Silahkan Komentar Disini :

No More Posts Available.

No more pages to load.